Arabidopsis thaliana | |
---|---|
Klasifikasi ilmiah | |
Kerajaan: | Plantae |
Klad: | Tracheophyta |
Klad: | Angiospermae |
Klad: | Eudikotil |
Klad: | Rosid |
Ordo: | Brassicales |
Famili: | Brassicaceae |
Genus: | Arabidopsis |
Spesies: | A. thaliana
|
Nama binomial | |
Arabidopsis thaliana (L.) Heynh.
| |
Sinonim | |
Arabis thaliana |
Arabidopsis thaliana adalah tanaman dari famili Brassicaceae yang dipilih menjadi tanaman yang paling sesuai untuk menjadi model studi perkembangan tanaman.[1] Seluruh materi genetik atau genom tanaman ini telah diketahui melalui proses sekuensing karena tanaman ini dinilai paling cocok menjadi sumber studi informasi genetik tanaman.[1] Pemilihan tanaman ini untuk disekuensing dikarenakan ukuran genomnya yang berkisar 125-130 Mega-pasang-basa (mega base-pair atau mb) merupakan ukuran genom terkecil di antara berbagai tumbuhan tingkat tinggi.[1] A. thaliana cocok digunakan sebagai organisme model untuk mempelajari metabolisme, perkembangan, respons terhadap tekanan, dan ketahanan terhadap penyakit pada semua tanaman berbunga karena siklus hidup A. thaliana pendek (± 60 hari) dan biji yang dihasilkan melimpah.[1]