Folikel limfatik (bahasa Inggris: lymphoid follicle) adalah suatu struktur pada sistem limfatik, seperti nodus limfa dan Peyer's patch, yang mengandung banyak sel B.[1] Area folikel terdiri dari:[2]
Folikel limfoid adalah struktur yang menarik dan telah mendapat banyak perhatian dari banyak patologis. Hal yang menarik tersebut adalah kompleksitas lingkungan mikro yang terdiri atas sel-sel imun, molekul adhesi, sitokin, dan kompleks antigen-antibodi, serta hubungan antara komponen-komponen ini dalam produksi antibodi dengan afinitas tinggi dan pembentukan sel B memori.