Gencatan senjata 11 November 1918 antara Sekutu dan Kekaisaran Jerman adalah suatu perjanjian yang mengakhiri Perang Dunia I. Perjanjian ini ditandatangani di sebuah gerbong kereta api di hutan Compiègne di Prancis pada tanggal 11 November 1918 dan menjadi tanda kemenangan Sekutu dan kekalahan mutlak Jerman, walaupun secara hukum gencatan senjata ini bukan sebuah pernyataan menyerah. Pihak Jerman juga menerima usulan kebijakan yang diajukan Presiden Woodrow Wilson dari Amerika Serikat dalam "Empat Belas Pasal"-nya.