Petrus Abelardus | |
---|---|
![]() | |
Lahir | 1079 Le Pallet, dekat Nantes |
Meninggal | 21 April 1142 (umur 62 atau 63) Biara Saint-Marcel, dekat Chalon-sur-Saône |
Era | Filsafat abad pertengahan |
Kawasan | Filsuf Barat |
Aliran | Skolastisisme |
Minat utama | Metafisika, logika, filsafat bahasa, teologi |
Gagasan penting | Konseptualisme, Skolastisisme |
Dipengaruhi | |
Memengaruhi |
Petrus Abelardus (ca 1079, Le Pallet, Bretagne — 21 April 1142, sekitar Chalon-sur-Saône, Kerajaan Prancis) adalah seorang filsuf skolastik, ahli logika, dan teolog yang terkenal pada abad pertengahan;[1] selain itu ia juga dikenal sebagai seorang komponis. Skandal dan kisah cintanya dengan Héloïse d'Argenteuil telah menjadi legenda. Chambers Biographical Dictionary menggambarkan Petrus Lombardus sebagai "pemikir paling tajam dan teolog paling berani dari abad ke-12".[2][3] Ada anggapan bahwa ia, bersama dengan Santo Anselmus dari Canterbury, adalah pendiri skolastisisme di awal abad ke-12.[4]