Sir Richard Branson | |
---|---|
Lahir | Richard Charles Nicholas Branson 18 Juli 1950 Blackheath, London, Inggris, Britania Raya |
Tempat tinggal | London, Inggris |
Kebangsaan | Britania Raya |
Pendidikan | Sekolah Bishopsgate (tidak selesai) Sekolah Stowe (tidak selesai) |
Pekerjaan | Pengusaha |
Tahun aktif | 1966–sekarang |
Dikenal atas | Pendiri Virgin Group |
Kekayaan bersih | US$4.2 miliar (2011) |
Gelar | Sir |
Suami/istri | Kristen Tomassi
(m. 1972–1979)Joan Templeman (m. 1989) |
Anak | Holly Branson (lahir 1981) Sam Branson (lahir 1984) |
Situs web | www |
Penghargaan
| |
Sir Richard Charles Nicholas Branson (lahir 18 Juli 1950) adalah seorang industrialis asal Inggris, yang dikenal karena telah mendirikan 360 perusahaan di bawah bendera Virgin Group.
Branson sukses mendirikan bisnis pertama kali pada umur 16 tahun, ketika ia mempublikasikan sebuah majalah bernama Student.[1] Ia mendirikan sebuah bisnis audio record mail-order pada tahun 1970. Pada 1972, ia membuka ritel toko kaset, Virgin Records, yang kemudian menjadi Virgin Megastores. Merek Virgin yang diciptakan Branson tumbuh dengan pesat pada tahun 1980-an setelah ia mendirikan Virgin Atlantic Airways dan melakukan ekspansi untuk Virgin Records.
Richard Branson adalah orang terkaya ke-261 menurut daftar orang terkaya 2009 versi Forbes, dengan estimasi kekayaan £2.6 miliar (US$3.9 miliar).[2]