Serbia Moravia Моравска Србија Moravska Srbija | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1371–1402 | |||||||||
Serbia Moravia | |||||||||
Ibu kota | Kruševac | ||||||||
Bahasa yang umum digunakan | Bahasa Serbia | ||||||||
Agama | Gereja Orthodoks Serbia | ||||||||
Pemerintahan | Monarki | ||||||||
Pangeran (knez) | |||||||||
• 1371–1389 | Lazar Hrebeljanović | ||||||||
• 1389–1402 | Stefan Lazarević | ||||||||
Sejarah | |||||||||
• Didirikan | 1371 | ||||||||
• Dibubarkan | 1402 | ||||||||
Mata uang | Perper | ||||||||
Kode ISO 3166 | RS | ||||||||
| |||||||||
Serbia Moravia (bahasa Serbia: Моравска Србија, Moravska Srbija) di dalam sejarah adalah nama yang digunakan untuk menyebut negara Serbia yang paling luas dan paling kuat yang muncul setelah runtuhnya Kekaisaran Serbia (1371).[1] Nama Serbia Moravia berasal dari Sungai Morava yang merupakan sungai utama di daerahnya.[2] Serbia Moravia berdiri sebagai sebuah kepangeranan merdeka di wilayah Morava pada tahun 1371 dan mencapai masa jayanya pada tahun 1379 berkat kekuatan militer dan politik Pangeran Lazar Hrebeljanović, pangeran pertamanya. Pada tahun 1402, Serbia Moravia berubah menjadi Kedespotan Serbia yang akan berdiri hingga tahun 1459 (secara de jure hingga 1560-an).
Tambahan kata Moravia bukan mengartikan bahwa negara ini memiliki keterkaitan dengan wilayah Moravia di Republik Ceko. Istilah tersebut mengacu kepada daerah negara yang berada di lembah Sungai Morava Besar, Morava Barat, dan Morava Selatan di Serbia kini.