Jacobin (pengucapan bahasa Prancis: [ʒakɔbɛ̃]; bahasa Inggris: pengucapan: /ˈdʒækəbɪn/) adalah sebuah sebutan dari anggota Kelompok Jacobin, sebuah gerakan politik revolusioner yang menjadi kelompok politik paling terkenal pada Revolusi Prancis (1789–1799).[1] Kelompok tersebut memakai nama tersebut dari pertemuan di Couvent des Jacobins de la rue Saint-Honoré.