Kitab Yesus bin Sirakh

Kitab Yesus bin Sirakh (disingkat Kitab Sirakh atau Sirakh; akronim Sir.) merupakan salah satu kitab yang termasuk dalam kelompok kitab-kitab hikmat dan menjadi bagian dari golongan Deuterokanonika pada Perjanjian Lama bagi kanon Kitab Suci Katolik. Kitab ini juga menjadi salah satu kitab pada Septuaginta dan pada Perjanjian Lama dalam Alkitab Ortodoks. Kitab ini tidak dianggap kanonik oleh Alkitab Ibrani (Tanakh) dan dianggap sebagai apokrifa dalam kanon Alkitab Protestan. Kitab ini juga disebut Kitab Kebijaksanaan Yesus bin Sirakh, Kitab Putra Sirakh,[1] atau Kitab Eklesiastikus (bahasa Latin: Liber Ecclesiasticus) dalam beberapa versi Alkitab tertentu.[2]

  1. ^ "Book of Ben Sira". BibleStudyTools.com. Salem Communications Corporation. Diakses tanggal 2013-10-25. 
  2. ^ MLA citation. Gigot, Francis. Ecclesiasticus. The Catholic Encyclopedia. Vol. 5. New York: Robert Appleton Company, 1909. 25 Oct. 2013 ].

Kitab Yesus bin Sirakh

Dodaje.pl - Ogłoszenia lokalne