Kota Semarang

Kota Semarang
Transkripsi bahasa daerah
 • Hanacarakaꦯꦼꦩꦫꦁ​
 • Pegonسماراڠ
 • Alfabet JawaSamarang
Bendera Kota Semarang
Lambang resmi Kota Semarang
Peta
Peta
Kota Semarang di Jawa
Kota Semarang
Kota Semarang
Peta
Kota Semarang di Indonesia
Kota Semarang
Kota Semarang
Kota Semarang (Indonesia)
Koordinat: 6°59′24″S 110°25′21″E / 6.99°S 110.4225°E / -6.99; 110.4225
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
Tanggal berdiri2 Mei 1547 (1547-05-02)
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
  • Kecamatan: 16
  • Kelurahan: 177
Pemerintahan
 • Wali KotaHevearita Gunaryanti Rahayu
 • Wakil Wali KotaLowong
 • Sekretaris DaerahIswar Aminuddin
 • Ketua DPRDKadar Lusman
Luas
 • Total373,70 km2 (144,29 sq mi)
Populasi
 (30 Juni 2024)[2]
 • Total1.699.585
 • Kepadatan4,500/km2 (12,000/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 85,25% Islam
  • 0,58% Buddha
  • 0,07% Hindu
  • 0,03% Lainnya[2]
 • BahasaBahasa Indonesia, Jawa
 • IPMKenaikan 84,08 (2022)
sangat tinggi[3]
Zona waktuUTC+07:00 (WIB)
Kode pos
Kode BPS
3374 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon+62 24
Pelat kendaraanH
Kode Kemendagri33.74 Edit nilai pada Wikidata
Kode SNI 7657:2023SMG
DAURp1.442.047.877 (2024)
Semboyan daerahSemarang ATLAS
"Aman, Tertib, Lancar, Asri, dan Sehat"
Flora resmiAsam jawa
Fauna resmiKuntul perak
Situs webwww.semarangkota.go.id


Kota Semarang (bahasa Jawa: Hanacaraka: ꦯꦼꦩꦫꦁ​, Pegon: سماراڠ, translit. Samarang) adalah ibu kota provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Kota ini adalah kota metropolitan terbesar kelima di Indonesia setelah Jakarta[a], Surabaya, Bandung, dan Medan. Kota Semarang memiliki jumlah penduduk sebanyak 1.699.585 jiwa, pada pertengahan tahun 2024.[2]

Kawasan mega-urban Semarang yang tergabung dalam wilayah metropolitan Kedungsepur (Kabupaten Kendal, Kabupaten Demak, Ungaran Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kota Semarang, dan Purwodadi Kabupaten Grobogan) berpenduduk mencapai 7,3 juta jiwa, sekaligus sebagai wilayah metropolitan berpenduduk terbanyak keempat di Indonesia, setelah Jabodetabekpunjur (Jakarta), Gerbangkertosusila (Surabaya), dan Bandung Raya (Bandung).

Kota Semarang dipimpin oleh wali kota Hevearita Gunaryanti Rahayu sejak 30 Januari 2023. Kota ini terletak sekitar 477 km sebelah timur Jakarta, 312 km sebelah barat Surabaya, 363 km sebelah timur laut Kota Bandung, atau 621 km sebalah barat daya Banjarmasin (via udara). Semarang berbatasan dengan Laut Jawa di sebelah utara, Kabupaten Demak di sebelah timur, Kabupaten Semarang di sebelah selatan, dan Kabupaten Kendal disebelah barat. Kota Semarang memiliki luas wilayah administratif sebesar 373,70 km persegi, sekaligus merupakan administrasi kotamadya terluas di Pulau Jawa.

Secara etimologis, nama "Semarang" berasal dari kata "asem", yang berarti "asam/pohon asam", dan kata "arang", yang berarti "jarang", yang digabungkan menjadi "asam yang jarang-jarang". Penamaan "Semarang" ini bermula ketika Ki Ageng Pandanaran I datang ke sebuah pulau bernama Pulau Tirang (dekat pelabuhan Bergota) dan melihat pohon asam yang jarang-jarang tumbuh berdekatan. Penamaan Kota Semarang ini sempat berubah saat zaman kolonialisme Hindia Belanda menjadi "Samarang". Kota Semarang merupakan satu dari tiga pusat pelabuhan (Jakarta dan Surabaya) penting bagi Hindia Belanda sebagai pemasok hasil bumi dari wilayah pedalaman Jawa.

Seperti kota besar lainya, Kota Semarang mengenal sistem pembagian wilayah kota yang terdiri atas: Semarang Tengah atau Semarang Pusat, Semarang Timur, Semarang Selatan, Semarang Barat, dan Semarang Utara. Pembagian wilayah kota ini bermula dari pembagian wilayah sub-residen oleh Pemerintah Hindia Belanda yang setingkat dengan kecamatan. Namun saat ini, pembagian wilayah kota ini berbeda dengan pembagian administratif wilayah kecamatan. Meskipun pembagian kota ini jarang dipergunakan dalam lingkungan Pemerintahan Kota Semarang. Namun pembagian kota ini digunakan untuk mempermudah dalam menerangkan suatu lokasi menurut letaknya terhadap pusat kota Semarang. Pembagian kota ini juga digunakan oleh beberapa instansi di lingkungan Kota Semarang untuk mempermudah jangkauan pelayanan, seperti PLN dan PDAM.

  1. ^ "Situs Pemerintah Kota Semarang". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-08-22. Diakses tanggal 2009-08-20. 
  2. ^ a b c "Visualisasi Data Kependudukan Indonesia Dukcapil 2024" (Visual). gis.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 1 Desember 2024. 
  3. ^ "Metode Baru Indeks Pembangunan Manusia 2020-2022". Badan Pusat Statistik. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-27. Diakses tanggal 22 Februari 2023. 


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


Kota Semarang

Dodaje.pl - Ogłoszenia lokalne