Dalam mitologi Yunani, Kuda betina Diomedes (bahasa Yunani: Άλογα του Διομήδη) atau Kuda betina Thrakia adalah kuda pemakan manusia yang liar dan tak terkendali. Kuda ini berjumlah empat ekor. Mereka adalah milik raksasa Diomedes (bedakan dengan Diomedes, putra Tideus), raja Thrakia, anak Ares dan Kirene yang tinggal di pesisir Laut Hitam. Bukefalos, kuda Aleksander Agung dikatakan merupakan keturunan dari kuda-kuda ini. Herakles diharuskan menangkap kuda-kuda ini dalam rangka menyelesaikan tugas kedelapannya.