Pacific Rim

Pacific Rim
Poster perilisan di bioskop
SutradaraGuillermo del Toro
Produser
Skenario
CeritaTravis Beacham
Pemeran
Penata musikRamin Djawadi
SinematograferGuillermo Navarro
Penyunting
Perusahaan
produksi
DistributorWarner Bros. Pictures
Tanggal rilis
  • 01 Juli 2013 (2013-07-01) (Mexico City)
  • 12 Juli 2013 (2013-07-12) (United States)
Durasi131 minutes[1]
NegaraAmerika Serikat
BahasaInggris
Anggaran$190 million[2]
Pendapatan
kotor
$411 million[2]

Pacific Rim adalah sebuah film sains fiksi Amerika yang disutradarai oleh Guillermo del Toro dan dibintangi oleh Charlie Hunnam, Idris Elba, Rinko Kikuchi, Charlie Day, Robert Kazinsky, Max Martini dan Ron Perlman.

Film berlatar pada tahun 2020-an, ketika bumi sedang berperang melawan Kaiju[a] yaitu monster-monster raksasa yang muncul dari sebuah portal antardimensi di dasar Samudera Pasifik. Demi melawan monster ini, semua umat manusia bersatu untuk membuat Jaeger[b]. Jaeger adalah robot humanoid raksasa yang masing-masing Jaeger dikontrol oleh setidaknya 2 pilot yang pikirannya disatukan oleh sebuah Neural Bridge.

Film ini diproduksi oleh Legendary Pictures dan didistribusikan oleh Warner Bros. Pictures. Film ini dirilis pada 12 Juli 2013 dan menerima ulasan positif untuk efek visual dan adegan aksinya. Film ini gagal menjadi box office di Amerika Serikat tetapi sangat sukses di negara lain.[4] Film ini memperoleh keuntungan total lebih dari $411 juta, termasuk $114 juta di Cina yang menjadi pasar terbesarnya. Sebuah sekuel yang diusung berjudul Maelstrom diumumkan pada 2014 dan dijadwalkan akan dirilis oleh Universal Pictures pada 4 Agustus 2017. Pada September 2015, sekuelnya dilaporkan telah "dihentikan secara tak jelas",[5] akan tetapi Del Toro dan Universal Pictures menjelaskan kalau sekuelnya hanya ditunda dan akan dilanjutkan ke depannya nanti.

  1. ^ "PACIFIC RIM (12A)". British Board of Film Classification. July 9, 2013. Diakses tanggal July 9, 2013. 
  2. ^ a b "Pacific Rim". Box Office Mojo. Diakses tanggal August 25, 2013. 
  3. ^ Beacham, Travis. "The grammar of Pacific Rim". the principle fantastic. Diakses tanggal October 19, 2013. 
  4. ^ Mendelson, Scott (September 2, 2013). "Pacific Rim And More Domestic 'Flops' That Became Global Hits". Forbes. Diakses tanggal September 3, 2013. 
  5. ^ Masters, Kim (September 16, 2015). "Hollywood Gorilla Warfare: It's Universal vs. Legendary Over 'Kong: Skull Island' (and Who Says "Thank You")". Hollywood Reporter. Diakses tanggal September 29, 2015. 


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


Pacific Rim

Dodaje.pl - Ogłoszenia lokalne