Prasasti Pilatus Pilate Stone | |
---|---|
Bahan baku | Batu kapur |
Tinggi | 82 cm |
Lebar | 65 cm |
Sistem penulisan | bahasa Latin |
Dibuat | 26–36 M |
Lokasi sekarang | Museum Israel |
Identifikasi | AE 1963 number 104 |
Prasasti Pilatus (bahasa Inggris: Pilate Stone) adalah sebuah blok </nowiki>batu kapur berukir (82 cm x 65 cm) yang sebagian rusak, tetapi pada sebagian utuh ada tulisan yang memuat nama, Pontius Pilatus, gubernur (prefek) Romawi di propinsi Yudea pada tahun 26-36 M. Ditemukan di situs arkeologi dari Kaisarea Maritima pada tahun 1961. Artefak ini sangat penting karena ini adalah sebuah penemuan arkeologi yang otentik untuk prasasti Romawi dari abad ke-1 M yang menyebutkan nama "Pontius Pilatus". Berasal dari zaman kehidupan Pilatus, dan sesuai dengan apa yang diketahui dari laporan kariernya.[2][3] Pada dasarnya, tulisan ini merupakan bukti tertua yang terlestarikan dan bukti sejarah kontemporer bagi keberadaan orang ini; yang sebelumnya hanya diketahui dari Perjanjian Baru, literatur Yahudi dan secara singkat disebutkan dalam retrospektif sejarah Romawi, yang merupakan salinan pada waktu kemudian. Ada kemungkinan bahwa Pontius Pilatus bermarkas di Kaisarea Maritima, sebuah kota yang telah menggantikan Yerusalem sejak tahun 6 M sebagai ibu kota pemerintahan dan markas militer provinsi Romawi,[4] dan situs di mana batu itu ditemukan. Pilatus mungkin melakukan perjalanan ke Yerusalem, pusat kota provinsi populasi Yahudi, hanya sesering yang diperlukan.[5]
Prasasti Pilatus tersebut saat ini berada di Museum Israel di Yerusalem.[6][7] Replika cetakan dapat ditemukan di Museum Arkeologi di Milan, Italia, dan pada tampilan di kota Kaisarea Maritima itu sendiri.